Investigasi – Forum Penyuluh Antikorupsi Lampung hadiri apel besar di KPK pada Sabtu, 10 Desember 2022 kemarin.
Apel Besar dengan mengusung tema Indonesia pulih bersatu berantas korupsi, digelar di depan gedung merah putih.
Kegiatan tersebut dalam rangka memperingati hari antikorupsi dunia tahun 2022 dipimpin oleh Ketua KPK Firli Bahuri.
Di hadapan anggota Paksi dan API, Firli mengajak untuk terus menyuarakan nilai-nilai antikorupsi demi mewujudkan masa depan Indonesia yang lebih baik sehingga mampu menciptakan Indonesia bebas dari korupsi.
Baca juga : FPAK Lampung Gelar Bimtek Disdikbud Lamteng
Mari terus memberikan sumbangsih, mengajak semua anak bangsa, pelaku usaha, pelaku ekonomi, tenaga pendidik, hingga anggota legislatif untuk membebaskan Indonesia dari praktik korupsi,” kata Firli.
“Silakan ajak sebanyak-banyaknya orang, pengaruhi sebanyak-banyaknya, supaya kita bebas dari korupsi,” lanjut dia.
Firli mengatakan pertemuan Paksi dan API kali ini sangat penting, karena menjadi pemersatu dari kepentingan bersama Indonesia. Kepentingan ini merupakan cita-cita luhur pendiri bangsa yang dimandatkan di Undang-Undang Dasar 1945.
“Kita memiliki kepentingan bersama yang ingin diwujudkan, yaitu memajukan kesejahteraan dan ikut aktif memelihara ketertiban dunia,” kata Firli.
Baca juga : Fariza Novita: Strategi Memberantasan Korupsi
Dalam apel tersebut di deklarasikan pembentukan Forum Penyuluh Antikorupsi Nasional dengan agenda selambat lambatnya bulan Juli sudah melaksanakan Munas pembentukan Forum dan pengurus serta AD/ART.
Ketua Forum Penyuluh Antikorupsi Lampung Aris Supriyanto menjadi salah satu tim perumus pendirian forum penyuluh antikorupsi Nasional.
Dengan latar belakang Aparatur Negeri Sipil (ASN) di Pemerintahan Propvinsi Lampung, Aris mampu mendedikasikan dirinya menjadi pelopor dalam menyuarakan antikorupsi.
Baca juga : Ahmad Apriliandi Passa Menyambut Baik Keinginan Pemkot
Sesuai dengan Visi dan Misi Forum Penyuluh Antikorupsi Lampung :
Visi :
“Menjadi suatu bentuk wadah forum untuk mewujudkan Integritas dan budaya Antikorupsi di Provinsi Lampung“.
Misi :
1. Memujudkan masyarakat Provinsi Lampung yang berintegritas dan sadar akan peran Antikorupsi.
2. Melaksanakan suatu bentuk kegiatan berupa penyuluhan/edukasi untuk membangun Integritas dan sadar Antikorupsi di Provinsi Lampung.
3. Membuat suatu Komunitas dan Komitmen akan perwujudan Integritas serta kesadaran Antikorupsi di Provinsi Lampung.
Kegiatan yang menjadi bagian dari Temu Aksi Paksi dan API (TAPAKSIAPI) dihadiri lebih dari 500 anggota dan 41 forum dari berbagai daerah di Indonesia.